Di Indonesia terdapat 4 juta ha perkebunan kelapa sawit dengan limbah tandan kosong sawit sebesar 24 juta ton per tahun. Limbah ini biasanya hanya dibuang atau dibakar saja, namun kini dapat diolah menjadi pupuk melalui pengomposan. Untuk mempercepat proses pengomposan, diperlukan mesin pencacah.
Mesin pencacah tandan kosong sawit ini didesain agar gaya dan energi potong yang diperlukan untuk pencacahan menjadi minimum. Silinder pencacah digerakkan dengan menggunakan motor listrik dan dilengkapi mekanisme pencacah yang efisien.
Bahkan mesin ini dapat mencacah bahan pertanian lain untuk bahan baku kompos atau bahan bakar boiler. Kapasitas mesin ini mencapai 8 ton per jam.
KLIK di sini untuk melihat detilnya di BIC - Inovasi Indonesia Database
Comments (0)